Saturday, 14 May 2011

bwin Grande Prémio de Portugal

Sirkuit Estoril, Portugal ini merupakan salah race terfavorit saya. Well, apa lagi kalau bukan karena aksi mantap yang dilakukan oleh Dani Pedrosa di sirkuit ini. Setelah berhari-hari menanti adanya balapan dari Moto GP, akhirnya waktu yang ditunggu telah datang. Buat yang belum tahu, seharusnya race ketiga diadakan di Jepang, akan tetapi dikarenakan adanya bencana yang menimpa negeri sakura ini, maka dengan terpaksa race dicancel dan jadilah race di Portugal ini menjadi race ketiga. Waktu yang ada tersebut dimanfaatkan oleh beberapa pembalap, termasuk Pedrosa untuk naik ke meja operasi dan memulihkan diri untuk siap sedia pada race Portugal ini.

Hasilnya, meskipun Pedrosa masih kesakitan akibat cederanya, dia berhasil merebut posisi juara dari tangan Lorenzo. Lorenzo sendiri dari awal memimpin race dan dengan ketat diikuti oleh Pedrosa di urutan kedua dengan jarak waktu yang bahkan tidak sampai 1 detik. Hingga pada empat lap terakhir, Pedrosa berhasil memanfaatkan kesempatan dan melewati Lorenzo. Setelah itu Pedrosa dengan cepat mengambil jarak dari Lorenzo hingga bendera finish dikibarkan.

Peringkat ketiga ditempati oleh rekan setim Pedrosa yaitu Stoner yang nyaris sepanjang race berbalap sendirian. Tempat keempat juga ditempati oleh pembalap Repsol Honda Team yaitu Andrea Dovisioso yang tepat saat hendak melewati garis finish berhasil melewati Rossi.

Congrats to Daniel Pedrosa and I would like to say that keep fighting, this is Dani that I always know :)


Please welcome the race result of the third race in Moto GP Season 2011:

1.Dani Pedrosa- ESP - Repsol Honda Team- 45m 51.483s
2.Jorge Lorenzo- ESP - Yamaha Factory Racing- +3.051
3.Casey Stone- AUS- Repsol Honda Team- +7.658
4.Andrea Dovizioso- ITA - Repsol Honda Team- +16.530
5.Valentino Rossi- ITA - Ducati MalboroTeam- +16.555
6.Colin Edwards-USA - Monster Yamaha Tech 3-+32.575
7.Hiroshi Aoyama-JPN-San Carlo Honda Gresini-+38.749
8.Cal Crutchlow- GBR- San Carlo Honda Gresini- +40.912
9.Nicky Hayden - USA - Ducati Marlboro Team- +54.887
10.Randy de Puniet-FRA-Pramac Racing Team-+59.697
11Toni Elias-ESP -LCR Honda MotoGP-+59.697
12Loris Capirossi-ITA-Pramac Racing Team-+1'01.793
13Alvaro Bautista-ESP-Rizla Suzuki MotoGP-+1'24.370

Moto GP - Gran Premio bwin de España - Race Result

Lately, I don't have any internet connection so it is quite disappointed for me to keep being late in posting the result of Moto GP race.. But I'm a big fan of Pedrosa, so I will be glad to post this.


Sirkuit Jerez yang terletak di negara Spanyol menjadi sirkuit kedua yang mendapat kebanggan sebagai penyelenggara Moto GP season 2011. Nah, setelah sekian lama race Moto GP tidak diikuti dengan cuaca buruk alias hujan, kali ini race diwarnai dengan turunnya hujan deras yang tentunya membuat sirkuit menjadi basah. Hal ini jelas menyulitkan beberapa pembalap. Termasuk di dalamnya adalah Spies, Stoner, dan Simmoncelli. Tapi menurut pengamatan saya (sok tadi pengamat :P) nasib terburuk dialami tentu saja oleh Casey Stoner yang kemudian disusul oleh Simmoncelli. Stoner menjalani balapan dengan sangat baik sebelum akhirnya kesalahan Rossi terjadi. Rossi yang saat itu sedang berusaha keras mengejar Stoner pada tikungan membuat kesalahan dan kemudian terjatuh, sialnya Stoner ikut menjadi korban atas kesalahan tersebut. Kedua pembalap tersebut kemudian terjatuh ke gravel, akan tetapi sikap buruk ditampakkan oleh para penjaga sirkuit yang lebih memilih membantu Rossi ketimbang Stoner, alhasil Rossi dapat segera kembali ke trek dan Stoner harus melewati sirkuit Jerez tanpa membawa poin satu pun. Untungnya setelah race berakhir Rossi mau meminta maaf kepada Stoner. :)


Nasib buruk kedua ditempati oleh Simmoncelli. Simmoncelli yang dari awal race telah memberikan perlawanan sengit terpaksa terjatuh akibat trek yang licin ketika dia telah berhasil menduduki posisi pertama. Alhasil tempat pertama kembali direbut oleh sang juara dunia 2010, Jorge Lorenzo. Sementara posisi kedua berhasil direbut oleh Pedrosa yang sebelumnya harus terlibat persaingan ketat dengan Spies. Sayangnya Spies terjatuh setelah berhasil melewati the Spaniard yang satu ini.




Please welcome the race result of the second race in Moto GP Season 2011:

1.Jorge Lorenzo- ESP - Yamaha Factory Racing- 42m 38.569s
2.Dani Pedrosa- ESP - Repsol Honda Team- +19.339
3.Nicky Hayden- USA - Ducati Marlboro Team- +29.085
4.Hiroshi Aoyama- JPN - San Carlo Honda Gresini- +29.551
5.Valentino Rossi - ITA - Ducati Marlboro Team- +01:02.227
6.Hector Barbera-SPA- Ducati Aspar Team-+01:08.440
7.Karel Abraham- CZE - Ducati Cardion AB - +01:14.120
8.Cal Crutchlow- GBR - Monster Yamaha Tech 3- +01:19.110
9.Toni Elias- ESP- Honda LCR- +01:42.906
10.John Hopkins- USA-Suzuki MotoGP-+01:48.395